Gabung menjadi member BelajarAstro KLUB yuk! Cek benefitnya~

Saran pencarian

PhoneSat Android NASA Diluncurkan Tahun Depan

PhoneSat Android NASA Diluncurkan Tahun Depan


Info Astronomy — Para teknisi NASA kini sedang mencari cara untuk menekan biaya pembuatan satelit. Salah satu cara yang mereka lirik adalah membuat satelit menggunakan komponen elektronik smartphone.

Dilansir dari Live Science, Jumat (30/11/2012), ide tersebut menghasilkan sebuah proyek PhoneSat, yaitu sebuah pertunjukkan misi teknologi yang menggunakan tiga satelit CubeSat untuk diluncurkan pada tahun depan.

Masing-masing satelit PhoneSat hanya berbobot 1,4 kilogram dan akan dilepaskan ke orbit Bumi menggunakan roket Orbital Sciences Antares. Roket tersebut akan meluncur dari landasan peluncuran di Mid-Atlantic Regional Spaceport.

Secara harfiah, PhoneSat yang menggunakan komponen layaknya smartphone memiliki kemampuan sebuah pesawat luar angkasa. PhoneSat dibekali prosesor cepat, sistem operasi multi-purpose, miniatur sensor, kamera resolusi tinggi, GPS receiver dan beberapa radio.

Tiga PhoneSat yang akan diluncurkan masing-masing diberi nama Alexander, Graham dan Bell. Dua nama terakhir tersebut merupakan satelit bertenaga baterai dan memanfaatkan teknologi smartphone Nexus One dari HTC serta Google.

Sedangkan PhoneSat Alexander merupakan versi beta 2.0 yang dibangun dengan dasar pemutakhiran smartphone Nexus S buatan Samsung Electronics. Satelit ini memanfaatkan sistem operasi Google Android dan menggunakan inti prosesor yang lebih cepat, teknologi avionics dan gyroscope serta sel surya sebagai penyedia tenaga. [yoga]
Dukung kami untuk terus aktif
Merasa artikel ini bermanfaat untuk kamu? Mau kami bisa terus menerbitkan artikel astronomi bermanfaat lainnya? Kami butuh dukunganmu!

Beri Dukungan

Posting Komentar

Kami sangat senang menerima komentar dari Anda. Sistem kami memoderasi komentar yang Anda kirim, jadi mungkin membutuhkan waktu beberapa saat untuk komentar Anda muncul di sini. Komentar dengan link/url akan otomatis dihapus untuk keamanan. Berkomentarlah dengan sopan dan santun.