Gabung menjadi member BelajarAstro KLUB yuk! Cek benefitnya~

Saran pencarian

Melihat Planet pada Sahur dan Buka Puasa Hari Pertama

24 April 2020 adalah hari pertama puasa pada bulan Ramadan tahun ini. Untuk menemani sahur dan buka puasa pertama kamu, planet-planet tata surya bisa diamati di langit, lho!
Info Astronomy - 24 April 2020 adalah hari pertama puasa pada bulan Ramadan tahun ini. Untuk menemani sahur dan buka puasa pertama kamu, planet-planet tata surya bisa diamati di langit, lho!

Eits, jangan berprasangka buruk dulu. Kemunculan planet-planet ini bukan pertanda suatu hal yang buruk akan terjadi. Karena pada dasarnya, mereka memang sudah teramati sejak beberapa bulan terakhir, kok. Jadi bukan peristiwa yang langka, ya.

Nah, planet-planet yang bisa diamati saat sahur di antara lain adalah Mars, Jupiter, dan Saturnus. Sementara saat buka puasa, kita bisa melihat planet Venus. Seperti apa kenampakan mereka?

Karena jarak masing-masing planet yang sangat jauh dari Bumi kita, kenampakannya di langit hanya akan seperti bintang terang yang tidak berkelap-kelip. Kamu butuh teleskop agar bisa mengamati planet-planet ini lebih jelas, ya.

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, sahur pertama nanti kita berkesempatan melihat Mars, Jupiter, dan Saturnus. Kamu cukup melihat ke langit arah timur pada waktu sahur sampai menjelang Matahari terbit, ketiga planet tersebut akan membentuk formasi seperti ini:
Dari ketiga planet saat sahur ini, Jupiter akan jadi yang paling terang dengan magnitudo visual -2,29, lalu diikuti Saturnus sebagai planet paling terang kedua dengan magnitudo visual 0,6. Oh iya, Jupiter dan Saturnus juga akan tampak berdekatan dalam pandangan dari Bumi tuh, yakni akan teramati terpisah 4 derajat satu sama lain.

Sementara itu, Mars akan sedikit lebih redup, muncul dengan magnitudo visual 0,5. Dalam pandangan mata, Mars akan tampak seperti bintang terang kemerahan yang tidak berkelap-kelip. Hanya akan ada satu "bintang" merah di langit timur saat sahur, dan itu adalah Mars.

Untuk ketinggian ketiga planet ini, pada pukul 03.00 dini hari waktu setempat daerahmu, Jupiter akan berada pada ketinggian sekitar 40 derajat dari cakrawala timur, Saturnus 35 derajat dari cakrawala timur, dan Mars sekitar 30 derajat dari cakrawala timur.

Sore harinya, saat waktu berbuka puasa, kita bisa melihat satu planet lagi, yakni Venus. Kurang lebih akan seperti ini pemandangannya:
Iya, kalau kamu belakangan ini sering melihat satu bintang terang di langit barat laut saat senja atau selepas Matahari terbenam, itu adalah planet Venus!

Venus bersinar sangat terang, dengan magnitudo visual mencapai -4,7. Saat momen berbuka puasa, ia akan berada pada ketinggian sekitar hampir 30 derajat dari cakrawala barat laut. Kalau kamu belum pernah lihat Venus sebelumnya, kamu akan terpukau saat mencoba melihatnya pertama kali karena ia sangat terang.

Ingat ya, keempat planet ini bisa diamati dengan jelas kalau kamu menggunakan teleskop. Mereka juga sebenarnya tidak hanya terlihat pada sahur dan buka puasa pertama saja, melainkan akan terus teramati hingga lebaran.

Kalau kamu mau membeli teleskop yang cocok untuk mengamati planet, kami menyarankan teleskop Celestron PowerSeeker 80EQ. Teleskop tersebut bisa didapatkan di InfoAstronomy Store, silakan klik di sini.

Semoga cuaca cerah dan selamat menjalankan puasa.
Ada perlu? Hubungi saya lewat riza@belajarastro.com