Gabung menjadi member BelajarAstro KLUB yuk! Cek benefitnya~

Saran pencarian

Ada Lebih Banyak Pohon di Bumi daripada Bintang di Bimasakti

Pernah dengar sebuah fakta bahwa jumlah pohon di Bumi lebih banyak dari jumlah bintang di galaksi Bimasakti? Siapa orang yang sebegitu keponya sehingga ia menghitung keduanya hanya untuk dibandingkan banyaknya?
Info Astronomy - Pernah dengar sebuah fakta bahwa jumlah pohon di Bumi lebih banyak dari jumlah bintang di galaksi Bimasakti? Siapa orang yang sebegitu keponya sehingga ia menghitung keduanya hanya untuk dibandingkan banyaknya?

Untungnya, hal itu tidak perlu dilakukan, sebab ada yang dikenal sebagai "statistik".

Klaim "jumlah pohon lebih banyak daripada bintang" ini berawal dari sebuah makalah ilmiah yang diterbitkan pada September 2015 dalam jurnal Nature yang berjudul "Memetakan Kepadatan Pohon pada Skala Global".

Menurut makalah ilmiah itu, para ilmuwan merilis peta kerapatan pohon spasial pertama pada skala global. Peta ini mengungkapkan bahwa jumlah pohon di Bumi saat ini ada sekitar 3,04 triliun. Dari jumlah pohon-pohon ini, sekitar 1,30 triliun berada di hutan tropis dan subtropis, lalu 0,74 triliun di wilayah boreal, dan sisanya 0,66 triliun pohon berada di wilayah beriklim sedang.

Lalu, bagiamana dengan jumlah bintang di Bimasakti? Menurut pakar pendidikan dan penelitian NASA, Maggie Masetti, sebagian besar estimasi menyebutkan bahwa jumlah bintang di Bimasakti hanya ada antara 100 miliar hingga 400 miliar bintang.

Dari mana para ilmuwan mendapatkan angka jumlah bintang itu? Cara utama yang biasa digunakan para astronom dalam memperkirakan jumlah bintang di galaksi adalah dengan menentukan massa galaksi. Massa diperkirakan dengan melihat bagaimana galaksi berputar, serta data spektrumnya menggunakan spektroskopi.

Setelah massa galaksi ditentukan, hal rumit lainnya adalah mencari tahu seberapa besar dari massa itu yang merupakan bintang. Hal ini bukan tanpa alasan, sebab sebagian besar massa galaksi akan terdiri dari materi gelap, yang merupakan substansi misterius yang diyakini mengikat sebagian besar benda di alam semesta.

Dalam suatu perhitungan, Bimasakti diketahui memiliki massa sekitar 100 miliar kali massa Matahari, sehingga mudah untuk dikatakan bahwa ada sekitar 100 miliar bintang di galaksi kita. Namun, perhitungan itu bukan satu-satunya. Di kesempatan lain, para astronom menemukan bahwa massa Bimasakti diperkirakan mencapai 400 miliar kali massa Matahari.

Kecuali jika ada seseorang yang berhasil mengembangkan metodologi baru untuk menghitung jumlah bintang yang menghasilkan jumlah yang jauh lebih banyak dari perkiraan saat ini, kelihatannya klaim lebih banyak pohon di Bumi daripada bintang di Bimasakti adalah benar, secara statistik.

Fakta tambahan menarik: Sekitar 15 miliar pohon di Bumi ditebang setiap tahun.
Ada perlu? Hubungi saya lewat riza@belajarastro.com