Citra permukaan Mars dari orbitnya yang menampilkan robot Curiosity. Kredit: NASA/MRO/JPL-Caltech |
Robot penjelajah Curiosity sendiri telah berhasil mendarat di Mars sejak 6 Agustus 2012. Robot dengan panjang 3 meter dan lebar 2,8 meter tersebut saat dipotret MRO sedang berada di area antara Gunung Sharp dan area bernama Vera Rubin Ridge. MRO memotretnya menggunakan instrumen kamera High Resolution Imaging Science Experiment (HiRISE).
Filter pada HiRISE, yang dimaksudkan untuk meningkatkan warna untuk membantu para ilmuwan melihat hal-hal yang tidak dapat dilihat oleh mata manusia secara alami, membuat kenampakan robot penjelajah Curiosity tampak lebih biru daripada sebenarnya yang berwarna putih.
Robot penjelajah Curiosity didaratkan ke Mars untuk mempelajari lebih lanjut tentang kemungkinan kehidupan mikroba di Planet Merah dan untuk mempelajari medan permukaan di sana.
Sumber: Mars Reconnaissance Orbiter, Curiosity.