Gabung menjadi member BelajarAstro KLUB yuk! Cek benefitnya~

Saran pencarian

HARI INI 648 SM: Gerhana Matahari Pertama Tercatat Orang Yunani Kuno

Hari ini, ribuan tahun lalu tepatnya 648 SM, orang Yunani Kuno terpukau dengan fenomena alam yang terjadi yaitu gerhana Matahari. Mereka kemudian mencatat fenomena ini dan kemudian menjadi rujukan banyak ilmuwan saat ini dalam melihat dan meneliti kapan terjadinya gerhana Matahari.
Gerhana Matahari Total. Kredit: Ben Cooper
Info Astronomy - Hari ini, ribuan tahun lalu tepatnya 648 SM, orang Yunani Kuno terpukau dengan fenomena alam yang terjadi yaitu gerhana Matahari. Mereka kemudian mencatat fenomena ini dan kemudian menjadi rujukan banyak ilmuwan saat ini dalam melihat dan meneliti kapan terjadinya gerhana Matahari.

Gerhana Matahari terjadi ketika posisi Bulan terletak di antara Bumi dan Matahari sehingga menutup sebagian atau seluruh piringan Matahari. Walaupun Bulan lebih kecil, bayangan Bulan mampu melindungi cahaya Matahari sepenuhnya karena Bulan yang berjarak rata-rata jarak 384.400 kilometer dari Bumi lebih dekat dibandingkan Matahari yang mempunyai jarak rata-rata 149.680.000 kilometer.

Gerhana Matahari dapat dibagi menjadi tiga jenis yaitu: gerhana Matahari total, gerhana Matahari sebagian, dan gerhana Matahari cincin.

Sebuah gerhana Matahari dikatakan sebagai gerhana total apabila saat puncak gerhana, piringan Matahari ditutup sepenuhnya oleh piringan Bulan. Saat itu, piringan Bulan sama besar atau lebih besar dari piringan Matahari. Ukuran piringan Matahari dan piringan Bulan sendiri berubah-ubah tergantung pada masing-masing jarak Bumi-Bulan dan Bumi-Matahari.

Gerhana Matahari tidak dapat berlangsung melebihi 7 menit 40 detik. Ketika gerhana Matahari, orang dilarang melihat ke arah Matahari dengan mata telanjang karena hal ini dapat merusakkan mata secara permanen dan mengakibatkan kebutaan.

Menentukan Siklus Saros

Siklus Saros adalah siklus gerhana (sekitar 6585,3213 hari, atau sekitar 18 tahun 11 bulan 8 jam), yang dapat digunakan untuk memprediksi gerhana Matahari serta gerhana Bulan. Satu siklus setelah gerhana, Matahari, Bumi, dan Bulan kembali ke bidang geometri yang relatif sama, dan jalur gerhana yang hampir identik akan terjadi.

Karena lamanya satu siklus saros tidak sama dengan jumlah hari penuh (ada ekstra 8 jam), satu-satunya perbedaan karakteristik dua gerhana yang terpisah sejauh satu siklus saros adalah lokasinya bergeser 8 jam ke Barat yaitu sekitar 120 derajat ke Barat. Setelah tiga siklus Saros barulah pergeserannya 360 derajat dan kembali ke lokasi geografis semula.

Jadi setiap 3 siklus saros (~54 tahun) akan terjadi gerhana Matahari di lokasi geografis yang kurang lebih sama. Dengan begitu, gerhana Matahari total 9 Maret 2016 yang lalu akan kembali terjadi dengan jalur yang sama namun dengan daerah yang dilintasi berbeda sekitar 54 tahun lagi, yakni 11 April 2070.
Ada perlu? Hubungi saya lewat riza@belajarastro.com

Posting Komentar

Kami sangat senang menerima komentar dari Anda. Sistem kami memoderasi komentar yang Anda kirim, jadi mungkin membutuhkan waktu beberapa saat untuk komentar Anda muncul di sini. Komentar dengan link/url akan otomatis dihapus untuk keamanan. Berkomentarlah dengan sopan dan santun.