Akses Premium, gabung sebagai member BelajarAstro KLUB yuk! Cek benefitnya~

Saran pencarian

Wahana Antariksa Akatsuki Kirim Citra Pertamanya dari Planet Venus!

Wahana antariksa Akatsuki milik Japan Aerospace eXploration Agency (JAXA) berhasil masuk ke dalam orbit Planet Venus. Akatsuki juga berhasil mengirim beberapa citra Planet Venus dalam warna hitam putih dan ia kini telah siap untuk memelajari atmosfer dan cuaca planet tetangga Bumi tersebut.
Planet Venus di fase Cembung yang dipotret wahana antariksa Akatsuki milik Jepang. Kredit: JAXA
Info Astronomy - Wahana antariksa Akatsuki milik Japan Aerospace eXploration Agency (JAXA) berhasil masuk ke dalam orbit Planet Venus. Akatsuki juga berhasil mengirim beberapa citra Planet Venus dalam warna hitam putih dan ia kini telah siap untuk memelajari atmosfer dan cuaca planet tetangga Bumi tersebut.

Setelah melalukan pengukuran dan perhitungan orbit Akatsuki, wahana antariksa ini sekarang mengorbit Venus pada jalur orbit elips di ketinggian apoapsis sekitar 400.000 km dan ketinggian periapsis sekitar 440 km dari Venus. Periode orbit Akatsuki adalah 13 hari 14 jam. JAXA juga menyatakan bahwa Akatsuki mengorbit dalam arah yang sama dengan rotasi Venus.

JAXA akan mengerahkan tiga instrumen misi ilmiah yaitu kamera 2μm (IR2), Lightning and Airglow Camera (LAC) dan Ultra-Stable Osilator (USO) untuk memeriksa fungsi wahana antariksa Akatsuki. JAXA kemudian akan melakukan pengamatan awal dengan tiga instrumen bersama dengan tiga instrumen lain yaitu Ultraviolet Imager (UVI), Longwave IR (LIR) Camera, dan kamera 1μm (IR1) selama sekitar tiga bulan ke depan.

Pada saat yang sama, JAXA akan juga secara bertahap menyesuaikan orbit Akatsuki untuk memindahkan orbit elips dalam periode sekitar sembilan hari. Operasi misi meneliti atmosfer dan cuaca Venus bakal rutin dijadwalkan mulai pada bulan April 2016 mendatang.
Dukung kami untuk terus aktif
Merasa artikel ini bermanfaat untuk kamu? Mau kami bisa terus menerbitkan artikel astronomi bermanfaat lainnya? Kami butuh dukunganmu!

Beri Dukungan
Ada perlu? Hubungi saya lewat riza@belajarastro.com

Posting Komentar

Kami sangat senang menerima komentar dari Anda. Sistem kami memoderasi komentar yang Anda kirim, jadi mungkin membutuhkan waktu beberapa saat untuk komentar Anda muncul di sini. Komentar dengan link/url akan otomatis dihapus untuk keamanan. Berkomentarlah dengan sopan dan santun.