Saran pencarian

Suara Tata Surya Berhasil Direkam NASA

Karena luar angkasa merupakan ruang hampa udara atau vakum, suara tidak dapat merambat dan terdengar. Tapi, gelombang elektromagnetik yang terdapat pada setiap benda-benda angkasa dapat "didengar". NASA baru-baru ini merilis suara-suara di Tata Surya.
Bumi dari luar angkasa. Kredit: NASA
Info Astronomy - Karena luar angkasa merupakan ruang hampa udara atau vakum, suara tidak dapat merambat dan terdengar. Tapi, gelombang elektromagnetik yang terdapat pada setiap benda-benda angkasa dapat "didengar". NASA baru-baru ini merilis suara-suara di Tata Surya.

Menggunakan wahana antariksa seperti Voyager I dan II, INJUN 1, ISEE 1 serta satelit HAWKEYE, NASA berhasil merekam gelombang elektromagnetik beberapa anggota Tata Surya kita, lalu mengirimkannya kembali ke Bumi.

Seluruh instrumen yang digunakan NASA untuk merekam suara Tata Surya ini merekam getaran gelombang elektromagnetik 20 sampai 20.000 Hz. Gelombang elektromagnetik tersebut dihasilkan karena interaksi yang kompleks dari partikel bermuatan elektromagnetik dari angin surya, ionosfer dan magnetosfer benda langit.

Dalam video di bawah ini, Anda dapat mendengarkan beberapa suara yang berhasil direkam seperti Bumi, Jupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus dan satelit-satelit alami mereka. Beberapa suara yang terekam terdengar sangat dramatis dan ada juga yang menakutkan.

Penasaran seperti apa suara Tata Surya? Silakan tonton video di bawah ini:

Ada perlu? Hubungi saya lewat riza@belajarastro.com

Posting Komentar

Kami sangat senang menerima komentar dari Anda. Sistem kami memoderasi komentar yang Anda kirim, jadi mungkin membutuhkan waktu beberapa saat untuk komentar Anda muncul di sini. Komentar dengan link/url akan otomatis dihapus untuk keamanan. Berkomentarlah dengan sopan dan santun.