Gabung menjadi member BelajarAstro KLUB yuk! Cek benefitnya~

Saran pencarian

Mengenal Messier 5, Gugus Bola dengan 500.000 Bintang

Dengan diameter selebar 165 tahun cahaya, M5 menjadi gugus bola terbesar yang pernah diketahui. Usianya juga diperkirakan sekitar 13 miliar tahun, dengan begitu ia terbentuk 8 juta tahun setelah Big Bang. Pengaruh gaya gravitasi M5 mencapai radius 200 tahun cahaya.
Citra Messier 5. Kredit: ESA (European Space Agency)
Info Astronomy - Messier 5 atau M5 (juga dikenal dengan nama NGC 5904) adalah sebuah gugus bola --gugusan bintang yang berbentuk bola-- yang terletak di rasi bintang Serpens (ular).

M5 terlihat sangat jelas, bisa dilihat dengan mata telanjang sebagai bintang yang redup di dekat bintang 5 Serpentis. Dengan menggunakan teropong atau teleskop kecil, M5 terlihat seperti sebuah bintang yang cerah, namun bila diamati dengan teleskop yang besar, akan terlihat masing-masing bintang penyusunnya, dan bintang yang paling terang memiliki magnitudo semu 12.2.

M5 ditemukan oleh seorang astronom Jerman bernama Gottfried Kirch pada tahun 1702 saat ia mengamati sebuah komet. Charles Messier juga sempat mencatat tentang hal tersebut tahun 1764, tapi ia hanya menyebut sebagai nebula tanpa ada bintang di dalamnya. William Herschel yang pertama kali menemukan adanya bintang di dalam gugus tersebut pada tahun 1791, dan pada saat itu ia menghitung ada sekitar 200 bintang.

Dengan diameter selebar 165 tahun cahaya, M5 menjadi gugus bola terbesar yang pernah diketahui. Usianya juga diperkirakan sekitar 13 miliar tahun, dengan begitu ia terbentuk 8 juta tahun setelah Big Bang. Pengaruh gaya gravitasi M5 mencapai radius 200 tahun cahaya.

M5 memiliki jarak 24.500 tahun cahaya dari Bumi dan memiliki bintang lebih dari 100.000, bahkan menurut estimasi bisa sampai 500,000 bintang.
Ada perlu? Hubungi saya lewat riza@belajarastro.com

Posting Komentar

Kami sangat senang menerima komentar dari Anda. Sistem kami memoderasi komentar yang Anda kirim, jadi mungkin membutuhkan waktu beberapa saat untuk komentar Anda muncul di sini. Komentar dengan link/url akan otomatis dihapus untuk keamanan. Berkomentarlah dengan sopan dan santun.