Akses artikel Premium dengan menjadi member BelajarAstro KLUB, daftar di sini!

Saran pencarian

Seorang Astronom Amatir Berhasil Potret Damocloid

Seorang Astronom Amatir Berhasil Potret Damocloid
Seorang Astronom Amatir Berhasil Potret Damocloid
Sebuah damocloid. Kredit: Michael Jager
Info Astronomy - Jika Anda belum pernah mendengar tentang "damocloid", jangan khawatir. Bahkan banyak astronom profesional yang juga tidak mengetahuinya.

Diperkirakan ada sekitar 50 dari damocloid yang bergerak melalui Tata Surya kita. Disebut objek prototype 5335 Damocles, damocloid adalah sebuah asteroid yang mengorbit seperti komet.

Bahkan, banyak damacloid yang berubah menjadi komet, secara mengejutkan tiba-tiba tumbuh ekor di belakang damocloid.

Seorang astronom amatir bernama Michael Jäger berhasil memotret foto damocloid di atas pada 23 Juni 2014 dari observatorium halaman belakang rumahnya di Stixendorf, Austria.

Damocloid pada hasil foto Michael merupakan asteroid bernama 2014 UQ4. Ditemukan pada musim gugur tahun 2013 oleh Catalina Sky Survey, 2013 UQ4 pada awalnya tampak seperti asteroid gelap.

Namun pada tanggal 7 Mei 2014, astronom melihat seperti ledakan di tubuh asteroid tersebut. Nyaris dua bulan kemudian, ternyata telah tumbuh ekor.

2013 UQ4 berada pada jarak terdekat dengan Matahari pada awal Juni 2014. Ingin melihat damacloid dengan mata Anda sendiri? Klik di sini.
Dukung kami untuk terus aktif
Merasa artikel ini bermanfaat untuk kamu? Mau kami bisa terus menerbitkan artikel astronomi bermanfaat lainnya? Kami butuh dukunganmu!

Beri Dukungan
Ada perlu? Hubungi saya lewat riza@belajarastro.com

Posting Komentar

Kami sangat senang menerima komentar dari Anda. Sistem kami memoderasi komentar yang Anda kirim, jadi mungkin membutuhkan waktu beberapa saat untuk komentar Anda muncul di sini. Komentar dengan link/url akan otomatis dihapus untuk keamanan. Berkomentarlah dengan sopan dan santun.