Akses Premium, gabung sebagai member BelajarAstro KLUB yuk! Cek benefitnya~

Saran pencarian

Meriahnya Aurora di Langit Alaska

Meriahnya Aurora di Langit Alaska
Meriahnya Aurora di Langit Alaska
Aurora di langit alaska tanggal 7 Desember 2013. Kredit: LeRoy Zimmerman
Info Astronomy - Siapa yang tak ingin melihat aurora? Pancaran cahaya warna-warni di langit yang menakjubkan membuat semua orang ingin melihatnya. Tapi sayangnya, ia hanya muncul di kutub Bumi.

Indonesia yang terletak di garis khatulistiwa tidak bisa melihat aurora. Baca penjelasan di sini kenapa aurora hanya ada di kutub Bumi.

Lain halnya dengan Alaska, lokasinya yang dekat dengan kutub Utara ini memudahkan orang-orang di sana melihat aurora. Mereka lebih beruntung daripada kita karena bisa menikmati aurora tiap malam.

Fotografer LeRoy Zimmerman misalnya, ia yang berkunjung ke Alaska hanya untuk menikmati aurora ini berhasil mengabadikan foto aurora yang menakjubkan. Ya, foto di atas adalah hasil fotonya.

Zimmerman ditemani teman perjalanannya yang bernama Babak Trafhesi. Mereka berdua bekerja sama menghasilkan foto aurora terbaik.

Mereka menggunakan kamera Canon 6D, ISO 4000, eksposur 2 sekon, f2.8 dan menghabiskan waktu selama setengah jam untuk memotret pemandangan aurora seperti pada gambar di atas.

Baca juga: Norwegia: Negara Pengamatan Aurora Terbaik di Dunia
Dukung kami untuk terus aktif
Merasa artikel ini bermanfaat untuk kamu? Mau kami bisa terus menerbitkan artikel astronomi bermanfaat lainnya? Kami butuh dukunganmu!

Beri Dukungan
Ada perlu? Hubungi saya lewat riza@belajarastro.com

Posting Komentar

Kami sangat senang menerima komentar dari Anda. Sistem kami memoderasi komentar yang Anda kirim, jadi mungkin membutuhkan waktu beberapa saat untuk komentar Anda muncul di sini. Komentar dengan link/url akan otomatis dihapus untuk keamanan. Berkomentarlah dengan sopan dan santun.