Akses artikel Premium dengan menjadi member BelajarAstro KLUB, daftar di sini!

Saran pencarian

Selain ISON, 3 Komet Lainnya Ini Juga Akan Muncul

Selain ISON, 3 Komet Lainnya Ini Juga Akan Muncul
Selain ISON, 3 Komet Lainnya Ini Juga Akan Muncul
Kredit: NASA
Info Astronomy - Selain ada komet ISON, ternyata ada tiga komet lain yang juga akan muncul. Secara total, akan ada 4 komet di langit subuh di seluruh dunia.

Yang paling cemerlang, tentu saja ISON. Saat ini (16/11) kecerlangannya sudah mencapai +4,8 dan akan semakin cemerlang lagi sampai ia di titik perihelion pada 28 November 2013.

Dari ISON, ketiga komet lain tersebut adalah, komet 2/P Encke, komet C/2013 R3 Lovejoy dan komet C/2012 X1 LINEAR.

Itulah empat komet yang berbeda dan punya ciri kas tersendiri. Komet ISON adalah komet hiperbolik sehingga hanya sekali memintas di dekat Matahari dan selanjutnya bakal terlempar keluar dari tata surya kita.

Sebaliknya komet Encke beredar mengelilingi Matahari setiap 3,3 tahun sekali, demikian halnya komet Lovejoy (setiap 497 tahun sekali) dan komet LINEAR (setiap 1,5 tahun sekali).

Persamaannya? Keempat komet itu saat ini sedang menghiasi langit fajar November 2013 dan (sebagian) bakal terus menghias langit hingga Desember 2013 kelak.

Persamaan lainnya, hingga minggu kedua November 2013 ini keempatnya cukup terang untuk ukuran binokuler atau teleskop kecil, dengan rentang tingkat magnitudo semu antara +8 hingga +6.

Informasi dari: Muh. Ma'rufin Sudibyo
Dukung kami untuk terus aktif
Merasa artikel ini bermanfaat untuk kamu? Mau kami bisa terus menerbitkan artikel astronomi bermanfaat lainnya? Kami butuh dukunganmu!

Beri Dukungan
Ada perlu? Hubungi saya lewat riza@belajarastro.com

Posting Komentar

Kami sangat senang menerima komentar dari Anda. Sistem kami memoderasi komentar yang Anda kirim, jadi mungkin membutuhkan waktu beberapa saat untuk komentar Anda muncul di sini. Komentar dengan link/url akan otomatis dihapus untuk keamanan. Berkomentarlah dengan sopan dan santun.