Akses Premium, gabung sebagai member BelajarAstro KLUB yuk! Cek benefitnya~

Saran pencarian

Indonesia Bakal Miliki Taman Langit Gelap

Pernah dengar istilah Taman Langit Gelap? Di negara-negara maju, taman langit gelap selalu ada. Seperti misalnya di Amerika Serikat ada Taman Capitol Reef, serta di Inggris ada Taman Nothumberland. Bagaimana dengan Indonesia? Tidak lama lagi, kita akan memilikinya!
Taman Langit Gelap Capitol Reef, Amerika Serikat. Kredit: Jacob W. Frank
Info Astronomy - Pernah dengar istilah Taman Langit Gelap? Di negara-negara maju, taman langit gelap selalu ada. Seperti misalnya di Amerika Serikat ada Taman Capitol Reef, serta di Inggris ada Taman Nothumberland. Bagaimana dengan Indonesia? Tidak lama lagi, kita akan memilikinya!

Tahun ini, taman langit gelap di Indonesia masih berada dalam tahap perizinan ke Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). Taman langit gelap yang lengkap dengan sebuah observatorium ditargetkan akan mulai beroperasi pada tahun 2019 mendatang.

Taman langit gelap ini merupakan kerjasama antara Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) dengan pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten setempat. Nantinya, taman langit gelap dan observatoriumnya akan dibangun di Kupang, Nusa Tenggara Timur. Saat ini kawasan tersebut sudah dilindungi agar tidak ada cahaya di sekitar proyek pembangunan.

Selain taman langit gelap dan observatorium, LAPAN juga akan membangun pusat pendidikan sains di sekitar Kota Kupang. Nantinya, di area tersebut akan dibangun fasilitas teleskop robotik sehingga dapat dimanfaatkan untuk memberikan edukasi kepada publik terkait peristiwa astronomis setiap malamnya.

Memiliki daerah yang cenderung kering, NTT dipilih karena juga memiliki daya tarik tersendiri yakni kecerahan langit bagi peminat astronomi. Daya tarik tersebut sangat penting karena tidak mudah ditemukan di tempat lain di Indonesia yang notabene telah tercemari polusi cahaya lampu kota.

Tapi tidak hanya di NTT, Kepala LAPAN Prof. Thomas Djamaluddin mengatakan, Palu juga menjadi kawasan dengan potensi besar untuk dikembangkan menjadi taman langit gelap serta dibangunnya observatorium nasional.

Jadi tidak hanya sekadar berwisata, obyek langit juga memiliki potensi untuk mendatangkan turis dan wisatawan dengan minat khusus terhadap langit malam dan astronomi tentunya.

Dan seperti yang kita ketahui, saat ini Indonesia memiliki beberapa observatorium, yang tertua adalah Observatorium Bosscha di Lembang, Kabupaten Bandung. Tapi sayangnya, langit di sekitar sana sudah tercemari polusi cahaya dan polusi udara, sehingga hampir tidak bisa disebut "langit gelap" lagi.

Menarik, bukan? Semoga taman langit gelap segera bisa kita kunjungi!
Dukung kami untuk terus aktif
Merasa artikel ini bermanfaat untuk kamu? Mau kami bisa terus menerbitkan artikel astronomi bermanfaat lainnya? Kami butuh dukunganmu!

Beri Dukungan
Ada perlu? Hubungi saya lewat riza@belajarastro.com

Posting Komentar

Kami sangat senang menerima komentar dari Anda. Sistem kami memoderasi komentar yang Anda kirim, jadi mungkin membutuhkan waktu beberapa saat untuk komentar Anda muncul di sini. Komentar dengan link/url akan otomatis dihapus untuk keamanan. Berkomentarlah dengan sopan dan santun.