Gabung menjadi member BelajarAstro KLUB yuk! Cek benefitnya~

Saran pencarian

Lubang Hitam Supermasif di Galaksi NGC 5195 yang 'Bersendawa'

Di galaksi yang jauh, jauh sekali. Sebuah lubang hitam supermasif terdeteksi 'bersendawa'. Pada pertemuan American Astronomical Society ke-227 di Florida pekan ini, para astronom menggunakan Observatorium Sinar-X Chandra mengumumkan bukti ledakan kuat yang berasal dari lubang hitam di galaksi NGC 5195, sekitar 26 juta tahun cahaya dari Bumi.
Citra sinar-X dari lubang hitam supermasif di galaksi NGC 5195. Kredit: NASA/Chandra X-ray Observatory
Info Astronomy - Di galaksi yang jauh, jauh sekali. Sebuah lubang hitam supermasif terdeteksi 'bersendawa'. Pada pertemuan American Astronomical Society ke-227 di Florida pekan ini, para astronom menggunakan Observatorium Sinar-X Chandra mengumumkan bukti ledakan kuat yang berasal dari lubang hitam di galaksi NGC 5195, sekitar 26 juta tahun cahaya dari Bumi.

Eric Schlegel dari University of Texas di San Antonio, yang memimpin penelitian ini mengatakan dalam sebuah pernyataan, "Sebagai analogi, astronom sering menyebut lubang hitam sebagai 'pelahap' bintang dan gas. Rupanya, lubang hitam juga bisa bersendawa setelah mereka makan.

"Pengamatan kami ini sangat penting untuk mengamati perilaku lubang hitam yang kemungkinan terjadi sangat sering di alam semesta awal, mengubah evolusi galaksi. Peristiwa ini cukup jarang bagi sebuah lubang hitam raksasa untuk mengeluarkan material gas ke luar."

Letak lubang hitam di galaksi NGC 5195, galaksi tetangga dari galaksi Whirpool (NGC 5194). Kredit: NASA/CTC
Dari ledakan itu, para astronom juga menemukan dua busur hasil emisi x-ray yang dekat dengan pusat NGC 5195. Busur tersebut diperkirakan merupakan fosil dari dua ledakan besar saat lubang hitam mengeluarkan material ke dalam galaksi.

Selain itu, hasil dari ledakan lubang hitam raksasa ini juga diperkirakan nantinya dapat menciptakan bintang baru. Sebab, dalam kasus galaksi NGC 5195 ini, emisi gas dari ledakan lubang hitam akan terdorong bersamaan dengan gas helium dingin yang dapat membentuk formasi bintang baru.

Di sisi lain, terbentuknya formasi bintang baru ini juga dapat megubah pandangan tentang lubang hitam itu sendiri. Hal ini dimungkinkan karena lubang hitam nyatanya juga dapat menciptakan, tidak hanya menghancurkan.
Ada perlu? Hubungi saya lewat riza@belajarastro.com

Posting Komentar

Kami sangat senang menerima komentar dari Anda. Sistem kami memoderasi komentar yang Anda kirim, jadi mungkin membutuhkan waktu beberapa saat untuk komentar Anda muncul di sini. Komentar dengan link/url akan otomatis dihapus untuk keamanan. Berkomentarlah dengan sopan dan santun.