Gabung menjadi member BelajarAstro KLUB yuk! Cek benefitnya~

Saran pencarian

Selain Planet 9, Kemungkinan Juga Ada Planet 10

Setelah awal tahun lalu diumumkan bahwa mungkin ada Planet Kesembilan yang tersembunyi di bagian luar Tata Surya kita, yang namun saat ini belum terbukti keberadaannya. Sekarang sekelompok astronom mengatakan mungkin juga ada Planet Kesepuluh di luar sana.
Ilustrasi planet kesepuluh. Kredit: New Scientist
Info Astronomy - Setelah awal tahun lalu diumumkan bahwa mungkin ada Planet Kesembilan yang tersembunyi di bagian luar Tata Surya kita, yang hingga saat ini belum terbukti keberadaannya. Sekarang sekelompok astronom mengatakan mungkin juga ada Planet Kesepuluh di luar sana.

Studi yang dipublikasikan di The Astrophysical Journal ini dilakukan oleh astronom Kat Volk dan Renu Malhotra dari Lunar and Planetary Laboratory (LPL) yang berada di Universitas Arizona, Amerika Serikat. Dalam studinya, mereka memantau pergerakan batuan ruang angkasa di Sabuk Kuiper, wilayah yang berada di luar orbit Neptunus.

Dari pantauan tersebut, Volk dan Malhotra menemukan bahwa gerak beberapa benda di Sabuk Kuiper ini mengindikasikan adanya sebuah planet yang tak terlihat yang telah mempengaruhi gerak orbit beberapa benda angkasa tadi.

"Penjelasan yang paling mungkin untuk hasil pantaan kami adalah bahwa mungkin ada benda bermassa besar yang tak terlihat atau belum ditemukan," kata Volk.

Planet Kesepuluh ini diklaim memiliki massa yang sama antara Bumi dan Mars. Planet Kesepuluh ini juga diketahui mengorbit lebih dekat dari Matahari daripada Planet Kesembilan, namun sekitar 60 kali lebih jauh dari Matahari daripada Bumi (sekitar 60 AU, 1 AU = 150 juta km). Planet Kesembilan diperkirakan berjarak antara 500 dan 700 AU dari Matahari.

Kehadiran Planet Kesepuluh didasarkan pada studi 600 benda Sabuk Kuiper. Beberapa dari benda Sabuk Kuiper tersebut teramati memiliki orbit "melengkung" yang aneh, yang membuat mereka miring sekitar delapan derajat terhadap bidang orbit planet-planet utama di Tata Surya.

Menurut para astronom yang melakukan studi Planet Kesepuluh, penjelasan terbaik untuk menjawab mengapa ada kemiringan orbit beberapa benda di Sabuk Kuiper ini adalah adanya planet lain bermassa besar di luar sana yang mempengaruhinya. Mereka mengatakan, Planet Kesembilan, yang diperkirakan 10 kali massa Bumi, tidak dapat menjelaskan anomali tersebut.

"Planet Kesembilan berjarak terlalu jauh untuk mempengaruhi benda-benda Sabuk Kuiper ini," kata Volk. "Planet Kesepuluh ini pasti lebih dekat dari 100 AU sehingga mampu mempengaruhi benda-benda Sabuk Kuiper secara substansial dalam kisaran tersebut."

Namun, belum dikonfikasi bahwa Planet Kesepuluh benar-benar ada. Para astronom dunia tentu tidak langsung percaya dengan studi ini, mereka butuh bukti yang lebih banyak. Alessandro Morbidelli misalnya, yang merupakan astronom dari Observatorium Côte d'Azur di Prancis, mengatakan bahwa dia "meragukan bahwa sebuah yang planet begitu dekat namun tetap tidak diketahui hingga kini."

Volk dan Malhotra sendiri mengakui bahwa mereka memang belum melihat keberadaan Planet Kesepuluh secara langsung karena mungkin terletak di depan bagian pusat galaksi Bimasakti yang padat. Dari lokasi kita di Bumi, bagian langit tersebut dipenuhi dengan bintang, yang membuat sulit untuk dipelajari.

Temuan ini menyatakan bahwa mungkin ada banyak planet tersembunyi di tepi Tata Surya. Planet Kesembilan maupun Planet Kesepuluh mungkin merupakan dua dari puluhan planet yang belum kita temukan yang merupakan anggota Tata Surya kita.


Sumber: New Scientist, Arizona News.
Ada perlu? Hubungi saya lewat riza@belajarastro.com

Posting Komentar

Kami sangat senang menerima komentar dari Anda. Sistem kami memoderasi komentar yang Anda kirim, jadi mungkin membutuhkan waktu beberapa saat untuk komentar Anda muncul di sini. Komentar dengan link/url akan otomatis dihapus untuk keamanan. Berkomentarlah dengan sopan dan santun.