Gabung menjadi member BelajarAstro KLUB yuk! Cek benefitnya~

Saran pencarian

5 Planet Tata Surya Bakal Hiasi Langit Sepanjang November 2016

Sepanjang November 2016, langit senja dan dini hari bakal dihiasi kemunculan lima planet Tata Surya, yakni Merkurius, Venus, Mars, Saturnus dan Jupiter. Kelimanya dapat diamati di seluruh Indonesia, baik dengan teleskop maupun mata telanjang.
Melihat planet tata surya. Kredit: Martin Marthadinata
Info Astronomy - Sepanjang November 2016, langit senja dan dini hari bakal dihiasi kemunculan lima planet Tata Surya, yakni Merkurius, Venus, Mars, Saturnus dan Jupiter. Kelimanya dapat diamati di seluruh Indonesia, baik dengan teleskop maupun mata telanjang.

Di artikel ini kami akan jabarkan bagaimana agar Anda dapat menemukan kelima planet tersebut. Check it out...

Venus Si Bintang Senja
Pernah mendengar istilah bintang senja? Sebenarnya, itu bukan bintang, melainkan sebuah planet yang kita kenal dengan nama Venus. Dalam beberapa pekan terakhir ini, Anda mungkin sering melihat bintang terang di arah barat saat senja, itulah planet Venus!

Sepanjang November ini, Venus akan tetap bersinar paling terang di langit barat saat senja hingga malam hari. Bahkan di awal-awal November ini, kita dapat melihat Bulan Sabit yang akan tampak bersebelahan dengan planet Venus.

Di sepanjang November ini, Venus akan terbenam sekitar 2 jam setelah Matahari terbenam. Dengan begitu kedudukannya masih sangat tinggi di atas ufuk barat saat Matahari terbenam. Jika Anda memiliki teleskop, cobalah arahkan ke "bintang" paling terang di langit barat itu, maka yang akan Anda lihat adalah Venus dalam fase cembung.

Planet Mars Muncul Hingga Larut Malam
Setelah berada di posisi terdekatnya dengan Bumi pada Mei dan Juni 2016 kemarin sehingga muncul sangat terang, kini Mars akan muncul sedikit lebih redup, namun tetap mudah ditemukan karena warnanya yang kemerahan.

Untuk memudahkan Anda menemukan Mars, carilah Bulan pada tanggal 5 dan 6 November 2016. Karena pada saat itu, Mars akan tampak bersebelahan dengan Bulan. Planet Merah ini sudah muncul di langit sekitar atas kepala saat Matahari terbenam, cahayanya yang kemerahan akan memudahkan Anda dalam menemukannya.

Dalam pandangan mata, Mars hanya akan tampak bagai bintang kemerahan terang yang tidak berkelap-kelip. Sementara dalam padangan melalui teleskop, Anda dapat melihat Mars yang bulat lengkap dengan permukaan berwarna gelapnya.

Saturnus yang Hilang di Cahaya Matahari
Sepanjang November, Saturnus bakal lebih dekat dengan posisi Matahari. Dan ia bahkan akan menghilang ke silau Matahari akhir bulan ini. Saturnus sempat bersebelahan dengan Venus di awal-awal November ini. Jika Anda menemukan Venus di langit barat, maka Saturnus berada beberapa derajat di dekatnya.

Walaupun kalah terang dengan Venus, planet Saturnus akan tampak bagai bintang kekuningan saja jika diamati dengan mata telanjang. Lain halnya jika Anda mengamati planet ini lewat teleskop, Anda akan melihat cincinnya yang megah dan beberapa satelit alaminya, terutama Titan.

Seperti yang disinggung di atas, Saturnus akan berkonjungsi dengan Matahari sehingga hilang dalam silaunya. Walau begitu, pada awal Januari 2017 mendatang, Saturnus akan kembali. Planet bercincin ini bakal tampak di langit timur saat dini hari nantinya.

Planet Jupiter Hiasi Langit Dinihari
Pada Oktober 2016 kemarin, planet Jupiter telah kembali menjadi planet yang muncul saat dini hari. Ia akan terbit lebih dulu sebelum Matahari terbit, sehingga bila Anda ingin melihatnya, Anda harus bangun lebih pagi dan arahkan padangan ke arah timur.

Menemukan Jupiter di November ini juga sangat mudah. Bila Anda gemar dini hari, langsung saja arahkan pandangan ke timur. Anda nantinya akan menemukan objek seperti bintang berwarna kekuningan. Itulah Jupiter.

Jika Anda memiliki teleskop, gunakanlah untuk melihat objek seperti bintang tadi. Nantinya, Anda akan menemukan bulatan Jupiter yang lengkap dengan garis-garis atmosfernya beserta empat satelit alami utama miliknya yang terlihat seperti titik-titik cahaya di dekat Jupiter. Keempat satelit itu adalah Io, Europa, Ganymede dan Callisto.

Merkurius Muncul di Langit Senja pada Akhir November
Saat artikel ini ditulis, Merkurius sedang beralih dari langit dini hari ke langit senja. Dengan begitu, kita harus menunggu hingga akhir November dulu untuk dapat melihat kenampakan planet terkecil se-Tata Surya ini.

Karena Merkurius merupakan planet yang posisinya paling dekat dengan Matahari, ia tidak pernah mencapai posisi yang jauh dari Matahari. Planet mungil ini cukup sulit untuk ditemukan karena tampak kecil dengan cahaya putih kekuningan.
Walau begitu, pada Desember 2016, Merkurius akan tampak dari senja hingga malam. Hal tersebut akan memudahkan kita untuk menemukannya dan menikmati keindahannya.

Nah, itulah lima planet Tata Surya yang bisa kita amati pada November 2016 ini. Pada intinya, di November ini, kita akan lebih mudah menemukan Venus dan Mars, sementara sisa yang lainnya perlu ketelitian dalam menemukannya.

Selamat observasi!
Ada perlu? Hubungi saya lewat riza@belajarastro.com

Posting Komentar

Kami sangat senang menerima komentar dari Anda. Sistem kami memoderasi komentar yang Anda kirim, jadi mungkin membutuhkan waktu beberapa saat untuk komentar Anda muncul di sini. Komentar dengan link/url akan otomatis dihapus untuk keamanan. Berkomentarlah dengan sopan dan santun.