Gabung menjadi member BelajarAstro KLUB yuk! Cek benefitnya~

Saran pencarian

Segitiga Mars-Saturnus-Antares yang Cantik

Belakangan ini, ketika menjelang larut malam, Anda mungkin melihat tiga objek yang membentuk segitiga di langit Timur. Tahukah Anda? Ketiga objek tersebut merupakan planet Mars, Saturnus dan bintang paling terang di rasi bintang Scorpius, Antares.
Saturnus (tengah kiri), Mars (kanan atas), Antares (kanan bawah). Kredit: Martin Marthadinata
Info Astronomy - Belakangan ini, ketika menjelang larut malam, Anda mungkin melihat tiga objek yang membentuk segitiga di langit Timur. Tahukah Anda? Ketiga objek tersebut merupakan planet Mars, Saturnus dan bintang paling terang di rasi bintang Scorpius, Antares.

Mars saat ini bergerak menuju oposisi pada 22 Mei 2016. Dan tepat pada malam tanggal 30 Mei 2016, piringan Mars akan memiliki diameter 15 detik busur, cukup besar untuk diamati melalui teleskop kecil yang pembesaran minimalnya 75x.

Sementara itu Saturnus juga muncul cukup terang, namun tidak lebih terang dari Mars sepanjang Mei 2016 ini. Dilihat dengan mata telanjang, Saturnus akan muncul bagai objek titik kuning dengan cahaya kuning keemasan saja. Untuk melihat cincinnya, Anda harus menggunakan teleskop.

Dan objek terakhir yang membentuk segitiga adalah bintang Antares. Yang menarik adalah, nama Antares memiliki kemiripan dengan Mars. Nama Antares berasal dari bahasa Yunani, yaitu Ares. Seperti Mars, bintang Antares akan tampak oranye kemerahan dengan mata telanjang.

Jika Anda memiliki teleskop dengan diameter besar dan langit yang bersih, Anda dapat melihat bahwa Antares adalah bintang ganda: terdiri dari satu bintang raksasa merah yang sangat terang yang diorbiti oleh bintang pendamping yang berwarna putih kebiruan kecil. Karena warna merah yang kuat dari bintang raksasa merahnya, pendamping putih kebiruan sering muncul dalam warna hijau, tapi ini adalah ilusi optik.

Citra di atas dipotret di langit atas Gunung Prau, Dataran Tinggi Dieng, Jawa Tengah, Indonesia oleh astrofotografer Martin Marthadinata pada 3 Mei 2016. Selain segitiga Mars-Saturnus-Antares, terlihat juga pada citra ada debu antarbintang galaksi Bima Sakti (di sini kiri bawah) dan beberapa bintang di rasi Ophiuchus dan Scorpius.
Ada perlu? Hubungi saya lewat riza@belajarastro.com

Posting Komentar

Kami sangat senang menerima komentar dari Anda. Sistem kami memoderasi komentar yang Anda kirim, jadi mungkin membutuhkan waktu beberapa saat untuk komentar Anda muncul di sini. Komentar dengan link/url akan otomatis dihapus untuk keamanan. Berkomentarlah dengan sopan dan santun.