Gabung menjadi member BelajarAstro KLUB yuk! Cek benefitnya~

Saran pencarian

Astronot Pertama Inggris Siap 'Spacewalk' Perdananya pada Jum'at Malam

Pada Jum'at malam, 15 Januari 2016, astronot Tim Peake asal Inggris yang merupakan perwakilan dari European Space Agency (ESA) bersama astronot NASA Tim Kopra akan keluar Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS) untuk melakukan spacewalk memerbaiki unit daya yang rusak. Bagi Peake, ini akan menjadi spacewalk pertama.
Tim Peake ketika mengenakan baju astronot dengan lencana Union Jack di lengannya. Kredit: ESA, Tim Peake
Info Astronomy - Pada Jum'at malam, 15 Januari 2016, astronot Tim Peake asal Inggris yang merupakan perwakilan dari European Space Agency (ESA) bersama astronot NASA Tim Kopra akan keluar Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS) untuk melakukan spacewalk memerbaiki unit daya yang rusak. Bagi Peake, ini akan menjadi spacewalk pertama.

Yang membuat Peake (serta seluruh warga Inggris) bangga adalah, Peake merupakan orang asli Inggris pertama yang menjelajah ke luar angkasa di ISS sejak astronot Nick Patick, orang Amerika-Inggris pada tahun 2010.

Peake tentu berbeda dengan Patick, Peake akan menjadi yang astronot pertama Inggris, dan yang pertama yang disponsori oleh pemerintah Inggris dan ESA (bukan NASA) untuk melakukan suatu kegiatan extravehicular (EVA), atau spacewalk atau berjalan ke luar dari ISS di orbit Bumi!

Spacewalk akan berlangsung sekitar enam jam, dan duo Tim ini akan bekerja sama untuk mengganti salah satu komponen ISS yang rusak. "Tugas utama kami adalah untuk mengganti panel surya Shunt yang rusak. Panel surya ini sangat penting karena ia yang mentransfer daya listrik bagi seluruh ISS," kata Tim Peake dalam sebuah pernyataan.

"Saya senang mendapatkan kesempatan spacewalk pertama dalam hidup saya ini. Sekarang aku dan Kopra sedang berfokus untuk memersiapkan peralatan dan prosedur."

Sebuah misi spacewalk adalah tugas yang berat. Pertama, para astronot akan menghirup oksigen murni selama dua jam sebelum mengenakan baju astronot putih yang khas. Dengan demikian, mereka harus menghilangkan nitrogen dari tubuh mereka, sehingga ketika mereka memakai baju astronot, mereka tidak mengalami efek fisiologis yang negatif.

Tekanan di dalam baju astronot juga jauh lebih rendah daripada tekanan di ISS. Ketika seorang astronot memakai baju astronot dan melakukan spacewalk, mereka akan merasakan sensasi yang sama seperti sedang menyelami samudra namun naik terlalu cepat ke permukaan. Sebelum spacewalk dimulai, para astronot akan menunggu di airlock sampai tekanan berkurang, agar kemudian aman untuk membuka tabung oksigen internal.

"Merawat Stasiun Luar Angkasa Internasional dari luar membutuhkan operasi yang cekatan dan intens, tidak hanya dari kru, tetapi juga dari tim dukungan kontrol misi di Bumi yang sedang berjuang untuk membuat spacewalk ini seaman dan seefisien mungkin," tambah Peake.

Tim Peake dan Tim Kopra akan dibantu kru astronot lain ketika mereka keluar dan masuk ke dalam ISS. Kru astronot lain tersebut adalah Scott Kelly, komandan ISS saat ini, yang akan membantu mereka dalam tugas ini, serta mengkoordinasikan perbaikan dari dalam ISS melalui alat komunikasi khusus.

Perbaikan itu sendiri sebenarnya cukup sederhana, yang mengganti panel surya yang rusak dengan yang baru. Panel surya yang rusak bisa dengan mudah dilepas dengan membuka baut-bautnya. Setelah itu, para astrsonot ini akan meletakkan kabel untuk menginstal ulang katup yang telah dilepas.

ISS memiliki delapan pasang panel surya, dan salah satu yang harus diperbaiki ini telah pecah pada November lalu. "Jika spacewalk ini berhasil, ini akan mengembalikan Stasiun Luar Angkasa Internasional menjadi 100 persen kemampuan operasionalnya," kata Peake.

Saksikan Tim Peake dan Tim Kopra melakukan spacewalk pada 15 Januari 2016 mulai pukul 19:55 WIB di NASA TV, klik di sini.
Ada perlu? Hubungi saya lewat riza@belajarastro.com

Posting Komentar

Kami sangat senang menerima komentar dari Anda. Sistem kami memoderasi komentar yang Anda kirim, jadi mungkin membutuhkan waktu beberapa saat untuk komentar Anda muncul di sini. Komentar dengan link/url akan otomatis dihapus untuk keamanan. Berkomentarlah dengan sopan dan santun.